Outfit ke Bromo. Ketika Anda merencanakan perjalanan wisata ke Gunung Bromo, penting untuk memilih pakaian meliputi baju, celana,jaket dan aksesoris pakaian lainnya yang sesuai dengan kondisi cuaca dan aktivitas yang akan Anda lakukan. Beberapa rekomendasi outfit yang ideal untuk menjelajahi keindahan Bromo bagi pria maupun wanita, anak – anak hingga dewasa bisa anda simak dibawah ini.
Outfit ke Bromo Yang Ideal
Gunung bromo adalah satu-satunya gunung berapi unik yang bisa dikunjungi oleh siapa saja dengan segala usia. Akses yang mudah menjadikan gunung bromo sebagai destinasi favorit wisatawan lokal hingga mancanegara.
Paket Tour Terfavorit :
- Paket Wisata Bromo 1 Hari
- Paket Wisata Bromo 2 Hari 1 Malam
- Paket Wisata Malang 4 Hari 3 Malam
- Paket Wisata Malang Bromo 3 Hari 2 Malam
- Paket Wisata Bromo Kawah Ijen 3 Hari 2 Malam
Tanpa perlu dijelaskan, semua wisatawan tahu bahwa suhu di bromo dikenal sangat dingin. Bahkan dimusim puncak kemarau juli – agustus sering dijumpai fenomena alam munculnya embun upas yang menutupi seluruh area di bromo. Embun upas ini terbentuk secara alami karena suhu extrime yang hampir mencapai 0° Celcius.
Dengan iklim dan temperature suhu udara yang relatif dingin ini maka sangat dianjurkan bagi seluruh wisatawan yang akan datang ke bromo lebih mempersiapkan perlengkapannya sebelum berangkat.
Outfit untuk Pria & Wanita
- Jaket atau Sweater: Pilih jaket atau sweater yang nyaman dan hangat untuk melindungi dari suhu dingin di Bromo.
- Kaus Lengan Panjang: Kenakan kaus lengan panjang atau flanel untuk memberikan lapisan tambahan di dalam jaket atau sweater.
- Celana Panjang: Pilih celana panjang yang nyaman untuk melindungi kaki dari suhu dingin dan medan berpasir di sekitar Bromo.
- Sepatu Hiking atau Boots: Gunakan sepatu hiking atau boots yang kokoh dan nyaman untuk melindungi kaki dan memberikan cengkeraman yang baik di medan berpasir.
- Kupluk dan Kacamata Hitam: Lindungi telinga dan kepala dari hempasan suhu dingin di Bromo. Dan kacamata hitam untuk menjaga wajah dan mata dari terpaan debu vulkanik.
- Aksesori Pelindung: Bawa juga syal atau kaus leher untuk melindungi leher dan dari udara dingin.
- Tas yang Praktis: Pilih tas yang cukup untuk membawa peralatan pribadi dan perbekalan seperti air minum dan snack.
Outfit untuk Hijabers
- Tunik atau Blouse Panjang: Pilih tunik atau blouse panjang yang longgar dan nyaman untuk memberikan perlindungan dan gaya yang modis. Pastikan bahan yang dipilih juga sesuai dengan cuaca di Bromo.
- Legging atau Celana Panjang: Kenakan legging atau celana panjang yang nyaman dan sesuai dengan aturan berhijab. Pilih bahan yang tidak terlalu tebal agar tetap nyaman di udara dingin.
- Outerwear Hangat: Pilih jaket atau coat yang hangat dan modis untuk memberikan kehangatan ekstra di udara dingin Bromo.
- Pashmina atau Shawl: Pilih pashmina atau shawl yang lembut dan hangat untuk melindungi kepala dan leher. Anda juga dapat menggunakan pashmina dengan motif atau warna yang sesuai dengan gaya Anda.
- Sepatu yang Nyaman: Gunakan sepatu yang nyaman, seperti sepatu hiking atau boots, yang memberikan perlindungan dan cengkeraman yang baik di medan berbatu di sekitar Bromo.
- Aksesori yang Sesuai: Pilih aksesori seperti cincin, kalung, atau gelang yang sesuai dengan outfit dan gaya berhijab Anda. Pastikan juga memakai kacamata hitam dan kupluk untuk membantu melindungi kepala, telinga hingga wajah tetap hangat.
- Tas yang Praktis: Pilih tas untuk peralatan pribadi dan perbekalan. Pilihlah tas yang nyaman di bahu dan mudah dibawa.
Outfit untuk Couple
Saat merencanakan petualangan romantis di Gunung Bromo, penting bagi pasangan untuk memilih outfit yang sesuai dengan kondisi cuaca dan aktivitas yang akan mereka lakukan. Outfit ke Bromo untuk couple yang bisa dipakai adalah pakaian lengkap mulai baju, celanam jaket dan aksesoris dengan desain, motif atau warna yang senada untuk tampil serasi atau yang melengkapi satu sama lain.
Outfit untuk Anak
Perjalanan ke Bromo bersama anak-anak, penting untuk memilih outfit yang nyaman, hangat, dan sesuai dengan aktivitas yang akan dilakukan. Secara keseluruhan untuk jenis pakaian, sepatu, jaket dan aksesoris tidak ada yang berbeda ketika bepergian ke Bromo yang dikenal dengan cuacanya yang dingin.
Hanya saja khusus anak dibawah umur yang masih balita perlu tambahan perlengkapan seperti baju gendong, termos untuk membuat minuman susu karena masih harus menyusui dsb. Berbeda dengan anak yang sudah cukup usia, tidak ada jenis outfit dan perlengkapan yang berbeda namun sebagai orang tua bisa memberikan anak rasa tanggung jawab dan kemandirian.
Itulah beberapa pakaian atau outfit yang cocok dan tepat untuk bepergian ke Gunung Bromo yang didirekoemndasikan oleh kami https://bromomalangtour.com/.